Sulsel Kirim 100 Nakes dan Suntik Rp1 Miliar untuk Perkuat Penanganan Bencana di Aceh Tamiang

Table of Contents


KORANDIGITAL | Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan kembali menunjukkan gerak cepatnya. Sebanyak 100 tenaga kesehatan dilepas menuju Aceh Tamiang, kabupaten yang disebut paling parah terdampak bencana di Provinsi Aceh. Langkah ini diambil setelah Pemkab Aceh Tamiang mengirimkan surat khusus meminta tambahan tenaga medis kepada Pemprov Sulsel.

Tak hanya mengirim personel, Pemprov Sulsel juga menggelontorkan tambahan biaya operasional Rp1 miliar untuk pengadaan obat-obatan serta logistik kesehatan lainnya. Dukungan ini disebut sebagai upaya memperkuat layanan kesehatan yang kini kewalahan akibat tingginya jumlah warga terdampak.

Dokter, Perawat, hingga Apoteker Bergerak, Tim yang diberangkatkan merupakan gabungan tenaga kesehatan dari berbagai kabupaten/kota di Sulsel serta nakes dari Pemprov. Komposisinya meliputi dokter spesialis, dokter umum, perawat, hingga apoteker. Seluruhnya dipilih sebagai tenaga yang siap turun langsung ke lokasi krisis.

Misi Kemanusiaan di Titik Terparah Di Aceh Tamiang, para nakes ini akan berjibaku memberikan layanan medis, memastikan stok obat mencukupi, hingga menguatkan operasi kemanusiaan di daerah yang masih berada dalam status darurat tersebut. Mereka juga ditugaskan memulihkan akses layanan kesehatan yang lumpuh pascabencana.

Pemerintah Provinsi Sulsel berharap seluruh tim diberi kelancaran dan keselamatan dalam menjalankan misi kemanusiaan ini. “Semoga bantuan ini dapat mempercepat pemulihan dan meringankan beban saudara-saudara kita di Aceh Tamiang,” demikian pernyataan resmi yang disampaikan.

Posting Komentar